Produk kerajinan tangan kertas atau paper mâché yang diproduksi di wilayah Kashmir yang dikuasai India menjadi salah satu barang terlaris di pasar Amerika dan Eropa menjelang liburan Natal tahun ini.
Tingginya permintaan terhadap produk tersebut menyebabkan para pengrajin membutuhkan waktu beberapa bulan untuk menyelesaikannya dan tentu saja, dedikasi yang tinggi.
Mohammad Iqbal Shah, seorang seniman paper-mâché mengatakan, "Saya telah menjalani ini selama 35 tahun, berkontribusi bersama rekan saya dengan semangat. Namun terlepas dari kerja keras kami, penghasilan yang didapat tidak sesuai dengan kerja keras kami."
Proses itu dimulai di sebuah bengkel kecil di Srinagar, di mana kertas direndam air, digiling, kemudian dicampur dengan terigu dan lem. Campuran tersebut dicetak dengan cetakan kayu untuk membentuk berbagai objek seperti bola, lonceng dan bintang-bintang, yang kemudian dijemur di bawah sinar matahari.
Objek yang telah kering itu kemudian dikirim ke bagian produksi di mana para pengrajin andal menghias objek itu dengan menggunakan pulpen atau pensil dan mengubahnya menjadi hiasan Natal.
Para pengrajin tersebut mengatakan, mereka membutuhkan waktu sekitar empat hingga lima bulan untuk memenuhi pesanan berupa bola, topi, bintang dan lonceng Natal yang populer di kalangan pelanggan.
Mohammad Amir Dar dari Ubaid Handicrafts mengatakan, "Kami menerima pesanan minimal 50 ribu hingga 100 ribu unit dari Eropa dan Amerika. Lebih dari 500 individu bergabung dengan satu pabrik. Semuanya memainkan peranan penting untuk memperkenalkan hasil kerajinan kami di pasar dunia."
Di kawasan Kashmir yang dikuasai India di mana mayoritas penduduknya adalah Muslim, hanya ada beberapa warga Kristen yang tinggal di sana sehingga permintaan lokal terhadap hiasan Natal itu tidak terlalu tinggi. Para penjual malah mengharapkan penjualan datang dari turis domestik dan internasional yang mengunjungi Lembah tersebut pada musim liburan. Kebanyakan produsen mengekspor produk mereka ke pasar nasional dan internasional untuk memperoleh penghasilan.
Mohammad Meddi dari Showroom Sunbeams mengatakan, "Kami mendapat respons yang besar dari pembeli dan pelanggan internasional. Jika berbicara tentang pendapatan Natal selama beberapa bulan ini, kami mendapat sekitar 20 lakh rupee (hampir $24 ribu – red.)."
Pekerjaan itu tidak berakhir saat Natal berlalu, karena para pengrajin paper-mâché itu juga mempersiapkan berbagai produk untuk hari besar lainnya seperti Paskah dan Halloween.
Forum