Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sejak beberapa tahun lalu telah mengingatkan, bahwa pemilih perempuan di Tanah Air menjadi sasaran praktik politik uang. Penelitian lebih jauh menunjukkan bahwa problem literasi menjadi penyebab menonjol dari fenomena itu.