Foto-foto terbaik dari berbagai belahan dunia
8 Juni 2019
1
Seorang pemuda memandikan kudanya di Sungai Eden pada hari kedua Festival Tahunan Kuda Appleby di kota Appleby-in-Westmorland, baratdaya Inggris.
2
Roberto Marquez, yang dikenal sebagai Roberz, menulis pada sebuah bendera AS berukuran besar sebagai bagian dari unjuk rasa yang disebut ‘United States of Immigrants’ untuk menuntut penghormatan kepada kaum migran, dekat tembok perbatasan di El Paso, Texas, sebagaimana tampak dalam gambar dari Ciudad Juarez, Meksiko, 6 Juni 2019.
3
Bayangan sebuah kereta dorong menutupi sebuah boneka pada acara yang disebut ‘Victorian Picnic’ dalam Festival Wave Gothic (WGT) di Leipzig, Jerman.
4
Para anggota Massed Bands dari Household Division berbaris pada parade militer tahunan Beating Retreat paa Parade Horse Guards di London, Inggris, 6 Juni 2019.