Tautan-tautan Akses

Harga Saham Facebook Naik Saat IPO Dimulai


CEO Facebook, Mark Zuckerberg (tampak pada layar TV) menandai dimulainya perdagangan perdana (IPO) di bursa NASDAQ New York dengan dering bel jarak jauh dari Menlo Park, California (18/5).
CEO Facebook, Mark Zuckerberg (tampak pada layar TV) menandai dimulainya perdagangan perdana (IPO) di bursa NASDAQ New York dengan dering bel jarak jauh dari Menlo Park, California (18/5).

Penawaran saham itu mendorong nilai Facebook menjadi setidaknya 104 miliar dolar, menjadikannya salah satu perusahaan Amerika paling kaya.

Facebook, situs media sosial terbesar di dunia, memulai penjualan saham kepada publik hari Jumat dengan harga jual awal 38 dolar AS, kemudian naik menjadi lebih dari 41 dolar dalam beberapa jam pertama perdagangan, meski setelah itu sedikit melemah dan diperdagangkan dengan harga 38 dolar 23 sen pada saat penutupan perdagangan hari ini.

CEO Facebook, Mark Zuckerberg, menandai dimulainya perdagangan perdana di bursa NASDAQ di New York dengan dering bel jarak jauh dari kantor pusat perusahaan itu di California.

Situs jejaring sosial popular, dengan 900 juta pengguna di dunia itu, menggalang dana sekitar 16 miliar dolar dari penjualan saham. Itu salah satu saham perdana terbesar dalam sejarah korporasi Amerika dan hanya bisa ditandingi perusahaan jasa keuangan Visa dan pabrik mobil General Motors.

Penawaran saham itu mendorong nilai Facebook menjadi setidaknya 104 miliar dolar, menjadikannya salah satu perusahaan Amerika paling kaya. Zuckerberg, berusia 28 tahun minggu ini, memulai situs jejaring sosial itu hanya 8 tahun lalu dari asramanya di Harvard. Walau investor yang membeli saham ikut memiliki Facebook, Zuckerberg masih akan menguasai lebih dari 55 persen saham hak suara Facebook.

Beberapa analis memperkirakan jutaan saham Facebook akan dibeli dalam beberapa jam pertama perdagangan karena permintaan yang tinggi untuk memiliki produk yang terkenal dan ada di mana-mana itu.

Saham Facebook ditawarkan dengan simbol ‘FB’. Tetapi banyak juga analis yang menyarankan agar klien mereka menunggu dan melihat apakah perusahaan itu masih dapat terus tumbuh dan berapa banyak iklan yang dapat dijual Facebook sebelum membeli sahamnya.

Pertumbuhan pendapatan iklan Facebook melambat dalam beberapa bulan ini, dan keraguan akan kelangsungan hidup jangka panjang perusahaan itu meningkat awal pekan ini ketika perusahaan General Motors mengumumkan menarik iklannya dari Facebook. Facebook juga belum menyusun strategi untuk menarik iklan di perangkat mobile seperti ponsel pintar dan komputer tablet.

Recommended

XS
SM
MD
LG