Tautan-tautan Akses

Hakim Federal Izinkan Gugatan terhadap Trump Diteruskan


Donald Trump saat berkampanye di Louisville, Ky., 1 Maret 2016.
Donald Trump saat berkampanye di Louisville, Ky., 1 Maret 2016.

Hakim federal telah memutuskan bahwa gugatan hukum terhadap Donald Trump dengan tuduhan menghasut kekerasan terhadap pemrotes dalam rapat umum kampanye calon presiden tahun lalu dapat diteruskan, dan menolak argumentasi kebebasan berbicara melawan gugatan itu.

Keputusan Hakim Pengadilan Federal, David Hale, di Louisville, Kentucky, membuka jalan bagi gugatan hukum oleh 3 orang pemrotes untuk diteruskan melalui jalur hukum. Gugatan itu adalah terhadap Trump, kampanyenya dan tiga orang pendukungnya.

Para penggugat Herry Brosseau, Kashiya Nwanguma dan Molly Shah mengatakan mereka dipukuli oleh para pendukung Trump pada rapat umum bulan Maret tahun 2016 di Louisville ketika Trump berkali-kali mengatakan “keluarkan mereka.”

Pengacara Trump mengemukakan pembelaan kebebasan berbicara melawan gugatan itu, dan mengatakan Trump tidak bermaksud menyuruh pendukungnya menggunakan kekuatan.

Hakim Hale menulis dalam pendapatnya bahwa “wajar menganggap bahwa pengarahan Trump untuk ‘keluarkan mereka dari sini’ menganjurkan penggunaan kekuatan . . . Itu adalah perintah, instruksi, komando.”

Para penyerang yang disebut dalam gugatan hukum itu, antara lain, Matthew Heimbach, seorang anggota kelompok supremasi kulit putih, dan Alvin Bamberger, anggota Perhimpunan Veteran Perang Korea di Ohio. Terdakwa ketiga belum diberi identitasnya. [gp]

XS
SM
MD
LG