Tautan-tautan Akses

Gerhana Matahari dan Bayi Kuda Nil Berita Populer 2017


Tanner Person (R) dan Josh Blink, keduanya dari Vacaville, California, menyaksikan gerhana matahari dari Monumen Nasional John Day Fossil Beds, dekat Mitchell, Oregon, Amerika, 21 Agustus 2017.
Tanner Person (R) dan Josh Blink, keduanya dari Vacaville, California, menyaksikan gerhana matahari dari Monumen Nasional John Day Fossil Beds, dekat Mitchell, Oregon, Amerika, 21 Agustus 2017.

Tidak hanya bencana dan kemuraman yang mewarnai 2017. Tahun yang baru saja berlalu juga dipenuhi saat menakjubkan yang menyatukan kita dan menyenangkan. Tiga berita di antaranya:

Gerhana matahari total pertama yang melintas di Amerika dalam 100 tahun. Peristiwa alam itu memukau jutaan orang yang menyaksikannya bersama dan sebagian orang hanya mampu menggambarkannya sebagai pengalaman luar biasa.

Ribuan imigran yang diambil sumpah menjadi warga Amerika, mewujudkan impian mereka menjadi orang Amerika.

Dan, Fiona, kuda nil, yang lahir prematur di Kebun Binatang Cincinnati, menjadi berita yang ditunggu dengan harap-harap cemas dan ketika hewan itu mampu bertahan hidup, ia menghangatkan hati masyarakat dunia.

Berita-berita itu, menurut kantor berita the Associated Press, memberi kelegaan di tengah rangkaian penembakan masal yang mematikan, serangan teroris, badai topan, kebakaran hutan, skandal pelecehan seksual dan berita tragis lain dalam tahun 2017.[ka]

XS
SM
MD
LG