Tautan-tautan Akses

Gempa Akibat Letusan Gunung Etna, Guncang Sisilia


Gumpalan asap vulkanik mengepul dari kawah gunung berapi Atna di Catania, Italia, 24 Desember 2018.
Gumpalan asap vulkanik mengepul dari kawah gunung berapi Atna di Catania, Italia, 24 Desember 2018.

Sebuah gempa yang dipicu letusan Gunung Etna mengguncang Sisilia timur, Italia, Rabu dini hari (26/12), mencederai 10 orang dan membuat ratusan warga desa pergi mengungsi.

Sejumlah pejabat Perlindungan Masyarakat Sipil Italia mengatakan, gempa yang terjadi pukul 3.19 pagi waktu setempat itu merupakan bagian dari rangkaian sekitar 1.000 gempa ringan yang terkait dengan letusan gunung api Etna.

Gempa itu menghantam bagian utara Catania, kota terbesar di bagian timur Pulau Mediterania, namun tidak ada korban yang terluka atau kerusakan dilaporkan di sana. Badan Seismologi Nasional Italia mengatakan, gempa itu tercatat berkekuatan 4,8 SR dan berpusat di kedalaman 1 kilometer di bawah permukaan gunung.

Radio pemerintah Rai mengungkapkan, gempa itu merusak sejumlah rumah penduduk desa, termasuk patung Bunda Maria di sebuah gereja di kota Santa Venerina dan menimbulkan retakan di sebuah jalan besar, yang kini ditutup untuk kepentingan pemeriksaan. [ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG