Tautan-tautan Akses

Gedung Putih Isyaratkan Trump Tetap Beri Pidato Kenegaraan


Presiden Donald Trump memberikan pidato kenegaraannya yang pertama di Gedung Capitol, 30 Januari 2018.
Presiden Donald Trump memberikan pidato kenegaraannya yang pertama di Gedung Capitol, 30 Januari 2018.

Meski ditolak oleh ketua DPR Nancy Pelosi untuk memberikan pidato kenegaraannya (State of the Union) pekan depan di muka sidang gabungan Kongres Amerika, Trump tampaknya masih berencana untuk memberikan pidato itu pada 29 Januari.

Untuk itu Gedung Putih, Selasa (22/1), mengirim permintaan lewat email kepada pejabat keamanan DPR untuk mengadakan persiapan bagi acara itu, kata pejabat pemerintah yang tidak mau disebut namanya.

Tapi, kata pejabat Gedung Putih lainnya, juga ada rencana bagi Presiden Trump untuk menyampaikan pidato itu dari tempat lain, termasuk dalam sebuah pertemuan politik, tergantung dari apakah penutupan kegiatan pemerintah masih berlangsung.

“Nancy Pelosi tidak bisa mendikte kapan Presiden bisa atau tidak bisa mengadakan dialog dengan rakyat Amerika,” kata wakil juru bicara Gedung Putih Hogan Gidley kepada stasiun televisi Fox News.

Pelosi, minggu lalu, mendesak Trump supaya menunda pidato tahunannya atau menyampaikan pidato tertulis kepada anggota Kongres, karena alasan keamanan, mengingat bahwa Dinas Rahasia Amerika dan para petugas Departemen Keamanan Dalam Negeri termasuk dalam pegawai pemerintah federal yang belum mendapat gaji sejak 22 Desember.

Tapi Gedung Putih membantah adanya masalah keamanan walaupun sebagian kegiatan pemerintah terkena shutdown, dan Trump, Minggu (20/1), mencuit bahwa “banyak pilihan lain” yang sedang dipertimbangkannya terkait pidato tahunan kenegaraan itu. [ii]

XS
SM
MD
LG