Foto-foto menarik dari berbagai belahan dunia.
6 Desember 2023
1
Penjual Nyurgusun Starostina, 47 tahun, berpose di pasar terbuka pada hari yang dingin di Yakutsk, Rusia. Suhu di beberapa bagian Republik Sakha, juga dikenal sebagai Yakutia dan terletak di Siberia timur laut, berada di bawah -50° C minggu ini. (Reuters)
2
Foto udara menunjukkan antrean panjang truk-truk menunggu giliran untuk melintasi perbatasan Polandia-Ukraina di penyeberangan Dorohusk-Jagodzin, di kota Ludwinow, Polandia. (Reuters)
3
Warga Palestina yang terluka terbaring di lantai menunggu perawatan di rumah sakit Nasser, menyusul serangan Israel di sekolah Ma'an di timur Khan Younis, Jalur Gaza selatan. (Reuters)
4
Seorang perempuan memberi makan kawanan merpati dan bebek-bebek di tepi sungai Neris yang tertutup salju di kota Vilnius, Lituania. (AP)