Foto-foto peristiwa menarik dari berbagai belahan dunia.
28 Agustus 2023
1
Seorang peserta mengikuti Kejuaraan Snorkeling Rawa Dunia yang diadakan di rawa gambut Waen Rhydd, Llanwrtyd Wells, Wales. (AFP)
2
Seorang warga setempat berjalan melewati kawasan permukiman yang hancur akibat serangan rudal di wilayah Kyiv, Ukraina. (AFP)
3
Seekor meerkat (sejenis mamalia) bernama Frank, ditimbang pada acara Penimbangan Tahunan Kebun Binatang di London, Inggris. (AP)
4
Polisi Spanyol memeriksa paket kokain, yang berjumlah total 9.436 kilogram, yang ditemukan tersembunyi dalam sebuah kontainer dari Ekuador, selama konferensi pers di pelabuhan Algeciras, Spanyol.