Foto-foto menarik dari berbagai belahan dunia.
16 Maret 2022
1
Kilatan cahaya terlihat di langit malam hari saat pasukan Ukraina menembaki drone-drone Rusia di Kyiv, Ukraina, 14 Maret 2022. (Foto: Reuters)
2
Seorang polisi yang mengenakan alat pelindung diri (APD) membawa makanan dan perbekalan yang akan dibagikan kepada mereka yang dikarantina di pemukiman khusus karena penyebaran COVID-19 di Manzhouli, wilayah Mongolia Dalam, China utara. (Foto: AFP)
3
Seorang pria bersenjata menembakkan senjatanya ke udara selama pemakaman Nader Rayan, remaja Palestina berusia 16 tahun yang tewas dibunuh oleh pasukan Israel, di kamp Balata dekat kota utara Nablus. (Foto: AFP)
4
Para pendukung oposisi Sri Lanka duduk di pagar proyek "Port City" milik China saat mereka melakukan protes anti investasi China di Kolombo, Sri Lanka, Selasa, 15 Maret 2022. Para pengunjuk rasa menuntut pengunduran diri Presiden Gotabaya Rajapaksa sementara Sri Lanka mengalami krisis ekonomi terburuk. (Foto: AP)