14 Agustus 2013

1
Seorang polisi paramiliter merangkak di pasir bersama rekan-rekannya dalam pelatihan ketahanan panas di Hefei, provinsi Anhui, China. Temperatur di Hefei mencapai 39 derajat Celcius.

2
Sebuah kendaraan polisi didorong keluar dari jembatan '6 Oktober' oleh para pendukung Presiden terguling Mohamed Morsi di bagian Timur Nasr City, Kairo, Mesir.

3
Seorang pekerja membawa tangga melalui instalasi bunga dan topiary saat mempersiapkan pembukaan acara tahunan Floralientime yang pertama di Grand Place di Brussels, Belgia. Arsitek lansekap internasional terkenal dan seniman bunga akan memamerkan karya mereka di alun-alun dan balai kota selama empat hari.

4
Seekor buaya caiman albino jantan yang disebut "Bino" menerima pengobatan akupunktur di akuarium Sao Paulo, Brasil, 13 Agustus 2013. "Bino" menerima terapi akupunktur mingguan untuk pengobatan scoliosis dan kyphosis.