Presiden Meksiko Felipe Calderon telah membuka konferensi perubahan iklim PBB di Cancun, dengan seruan kepada para peserta untuk mengesampingkan kepentingan nasional mereka dan bekerjasama untuk memerangi pemanasan global.
Presiden Calderon memberitahu para delegasi dari hampir 200 negara Senin kemarin, bahwa perubahan iklim sudah menjadi kenyataan bagi Meksiko dan negara-negara lain.
Menurutnya adalah mungkin untuk menurunkan emisi gas rumah kaca yang telah dipersalahkan menyebabkan pemanasan global, sementara terus mempertahankan pertumbuhan ekonomi.
Pertemuan dua minggu di Cancun ini berusaha mengembalikan proses perundingan, setelah KTT Copenhagen tahun lalu tidak menghasilkan perjanjian yang mengikat
Presiden Meksiko Buka Konferensi Perubahan Iklim PBB di Cancun
Felipe Calderon menyerukan kepada para peserta untuk mengesampingkan kepentingan nasional demi bersama-sama memerangi pemanasan global.