Tautan-tautan Akses

Federer Sedikit Lagi Rebut Ranking Satu Dunia


Roger Federer mengangkat Piala Australia Terbuka setelah menjuarai laga tunggal putra, di Melbourne, Australia, 28 Januari 2018.
Roger Federer mengangkat Piala Australia Terbuka setelah menjuarai laga tunggal putra, di Melbourne, Australia, 28 Januari 2018.

Roger Federer hanya butuh satu lagi kemenangan untuk menjadi petenis nomor satu dunia tertua dalam sejarah ATP Tour, setelah mengalahkan Philipp Kohlschreiber 7-6(8) 7-5 dalam babak penyisihan Rotterdam Open, Kamis (15/2).

Petenis berusia 36 tahun ini hanya butuh sampai ke semifinal untuk menyingkirkan Rafael Nadal dari puncak ranking dan merebut kembali posisi nomor satu dunia untuk pertama kali sejak November 2012.

Kohlscreiber, 34, tidak bisa mengalahkan Federer dalam 12 kali percobaan, tapi dia membuktikan permainnanya cukup merepotkan untuk lawan mainnya yang berasal Swiss..

Federer akan menyaingi petenis Amerika, Andre Agassi, sebagai pemain nomor satu dunia tertua, bila dia memenangkan laga berikutnya di Rotterdam. Dia juga akan mencetak rekor baru jeda terpanjang antara periode sebagai pemain nomor satu, yaitu 5 tahun dan 106 hari.

Dia sudah mencetak rekor pemegang nomor satu terlama dengan berada di posisi puncak selama 302 minggu secara keseluruhan. [fw]

XS
SM
MD
LG