Tautan-tautan Akses

Federer Ingin Juarai 20 Grand Slam Sebelum Pensiun


Roger Federer beraksi dalam Barclays ATP World Tour Tennis Finals di London, 26 November 2009.
Roger Federer beraksi dalam Barclays ATP World Tour Tennis Finals di London, 26 November 2009.

Petenis Roger Federer mengatakan ingin memenangkan sedikitnya 20 gelar Grand Slam sebelum pensiun.

Petenis Roger Federer mengatakan ia ingin memenangkan sedikitnya 20 gelar Grand Slam sebelum pensiun.

Petenis Swiss berusia 29 tahun itu memenangkan gelar ke-16 nya pada turnamen Australia Terbuka awal tahun ini, tetapi gagal menambah gelar ketika terhenti di perempat final Perancis Terbuka dan Wimbledon. Ia kini merosot ke peringkat ketiga dunia, posisi terendahnya sejak bulan November 2003.

Tapi ia mengatakan 20 gelar grand slam merupakan tujuan yang realistis. Menurutnya, ia sudah pernah memenangkan tiga gelar sekaligus dalam satu musim, dan ia hanya bermain dalam 16 sampai 20 turnamen per tahun sehingga ia punya cukup energi.

Federer melampaui rekor 14 Grand Slam yang ditorehkan Pete Sampras ketika memenangkan gelar Wimbledon pada tahun 2009. Sebulan sebelumnya, ia meraih gelar Perancis Terbuka pertamanya, dan menjadikannya petenis keenam dalam sejarah yang berhasil meraih gelar pada seluruh empat turnamen Grand Slam.

Tetapi keperkasaannya seperti menurun dalam beberapa bulan terakhir. Ia belum meraih gelar apapun sejak Australia Terbuka. Kekalahannya pada perempat final di Wimbledon lalu merupakan yang pertama kali ia gagal mencapai final Wimbledon sejak tahun 2002.

XS
SM
MD
LG