Foto-foto peristiwa hari ini dari berbagai belahan dunia.
27 Februari 2018
1
Para pekerja perusahaan listrik berusaha mematikan aliran listrik di sepanjang sungai Ohio setelah banjir melanda kota Louisville, Kentucky, AS.
2
Asap tampak mengepul pasca serangan udara terbaru pasukan Suriah terhadap kawasan pemberontak di Ghouta timur, pinggiran Damaskus.
3
Daun dan batang pohon diselimuti es di pinggir sebuah danau yang membeku dekat kota Druzhnyi, selatan Minsk, Belarusia.
4
Anggota pasukan khusus Sri Lanka memperagakan kemampuan beladiri di atas lapangan tanah liat di Kalutara.