Tautan-tautan Akses

Cuaca Hangat Ganggu Olimpiade Sochi


Olimpiade Sochi 2014
Olimpiade Sochi 2014

Cuaca hangat mengganggu sejumlah pertandingan Olimpiade di Sochi, Rusia dan menjadi tantangan bagi pelaksana Olimpiade sementara diperkirakan suhu udara akan meningkat lagi minggu ini.

Para atlit menyampaikan keprihatinan mereka bahwa salju yang mencair menghambat kemampuan mereka bertanding.

Hari Selasa, sesi latihan ski menuruni pegunungan Alpine dibatalkan untuk melindungi salju sementara cuaca hangat akan menyebabkan lintasan untuk pertandingan Nordic campuran lembek.

Sebagian atlit dalam nomor biathlon putra 12,5 kilometer hari Senin jatuh ketika berski di lintasan yang lembek karena suhu yang menghangat.

Ketua Olimpiade Sochi Dmitry Chernyshenko, hari Selasa mengatakan belum diperlukan cadangan salju dadakan di lokasi pertandingan pegunungan. Tapi ia mengatakan pelaksana siap melakukannya jika diperlukan.
XS
SM
MD
LG