Tautan-tautan Akses

Beckham Kunjungi China sebagai Duta Sepakbola


David Beckham menjadi duta besar sepakbola di China untuk mengembangkan pemain-pemain muda (foto: dok).
David Beckham menjadi duta besar sepakbola di China untuk mengembangkan pemain-pemain muda (foto: dok).

David Beckham yang ditunjuk sebagai Duta Besar sepakbola untuk China, tiba di Beijing hari Selasa untuk membantu mengembangkan pemain muda di sana.

Pesepak bola David Beckham tiba di China hari Selasa sebagai duta untuk membantu mengembangkan pemain muda, sementara China berusaha membersihkan citra sepakbolanya setelah serentetan skandal korupsi.

Mantan kapten kesebelasan Inggris itu mengatakan ia tidak mengkhawatirkan skandal permainan sabun di China, di mana beberapa pemain dan ofisial dihukum penjara.

Beckham, yang pernah dikaitkan dengan kepindahan untuk bermain di Liga Super China (CSL) setelah meninggalkan Los Angeles Galaxy bulan Desember, juga mengatakan ia belum mengesampingkan kemungkinan bermain secara profesional di China suatu hari kelak.

Gelandang berusia 37 tahun itu kini bermain untuk Paris Saint-Germain (PSG).

Beckham dijadwalkan bermain dalam pertandingan eksibisi di China bulan November, lima bulan setelah kontraknya dengan PSG berakhir. Jika ia memilih pensiun saat itu, maka pertandingan itu bisa menjadi kiprah terakhir bagi mantan bintang Manchester United dan Real Madrid itu sebelum ia beralih profesi di luar lapangan.

Mengembangkan program pemain muda merupakan prioritas bagi CSL, yang memiliki 8.000 pemain dari segala usia yang terdaftar di asosiasi-asosiasi lokal di negara yang gila sepak bola dan berpenduduk 1,3 miliar itu.

Sistem pembinaan pemain muda yang lemah, berikut korupsi yang merajalela, telah dianggap ikut menjadi penyebab hasil yang buruk tim China di dunia internasional. China hanya pernah bermain satu kali di Piala Dunia, pada tahun 2002.
XS
SM
MD
LG