Tautan-tautan Akses

Banjir Bandang di Arizona Canyon, 9 Orang Tenggelam


FILE - Seorang wanita terperangkap dalam kendaraan yang terjebak dalam banjir bandang di dekat daerah Anthem di pinggiran utara metro Phoenix, Arizona.
FILE - Seorang wanita terperangkap dalam kendaraan yang terjebak dalam banjir bandang di dekat daerah Anthem di pinggiran utara metro Phoenix, Arizona.

Sembilan orang tenggelam dan seorang remaja laki-laki hilang setelah banjir bandang menyapu tempat berenang yang populer di sungai di Arizona, pihak berwenang mengatakan hari Minggu. Banjir menyapu ngarai di Sungai Verde di dalam Hutan Nasional Tonto, sekitar 145 kilometer timur laut Phoenix, Sabtu malam.

Tidak ada peringatan sebelum dinding air menghantam perenang.

Tim penyelamat menemukan tiga mayat hari Sabtu dan enam lainnya hari Minggu. Mereka juga mengatakan seorang anak laki-laki usia 13 tahun masih hilang.

Empat orang dewasa dan lima anak tenggelam. Harian Arizona Republic melaporkan petugas di lokasi kejadian percaya, semuanya dari anggota keluarga besar yang sama.

Hujan sampai empat sentimeter turun selama satu jam di daerah terpencil sekitar 14 kilometer ke arah hulu, ujar pemerintah daerah setempat. Gelombang badai air, yang meluap akibat puing-puing kebakaran hutan baru-baru ini, mencapai ngarai sempit tempat orang-orang berteduh dari sengatan panas. Sungai itu meluap dan menggelamkan perenang.

Seorang penanggap pertama mengatakan kepada wartawan, dinding hitam air setinggi hampir dua meter dan lebar lebih dari 10 meter menerjang ngarai sempit hampir 80 kilometer per jam.

Sekitar 100 atau lebih orang mungkin tengah bersantai dalam air saat itu, tetapi pihak berwenang mengatakan hari Minggu, mereka yakin semua orang telah dihitung, selain remaja yang hilang. Saksi mata mengatakan, korban selamat berpegangan pada pohon saat air naik di sekitar mereka.

Dinas Cuaca Nasional mengeluarkan peringatan banjir bandang sekitar satu setengah jam sebelum tragedi tersebut dilaporkan. [ka]

XS
SM
MD
LG