Tautan-tautan Akses

Badai Tropis Saudel Ancam Vietnam Setelah Hantam Filipina


Seorang wanita dengan ponco mengendarai sepeda saat hujan lebat di Hanoi, 14 Oktober 2020, saat badai tropis menghantam Vietnam tengah-utara. (Foto: AP)
Seorang wanita dengan ponco mengendarai sepeda saat hujan lebat di Hanoi, 14 Oktober 2020, saat badai tropis menghantam Vietnam tengah-utara. (Foto: AP)

Vietnam, Rabu (21/10), bergegas mengevakuasi ribuan orang sewaktu badai tropis Suadel bergerak semakin mendekati.

Badai itu diperkirakan akan menghantam negara yang masih kesulitan itu, Minggu (25/10), setelah selama berpekan-pekan menghadapi hujan lebat dan banjir yang menewaskan lebih dari 100 orang.

Setelah memorakmoranda Filipina, Saudel bergerak melintasi Laut China Selatan, dan akan menghantam Vietnam Tengah yang sedang mengalami banjir terburuk dalam dua puluh tahun terakhir.

“Kerusakan yang akan ditimbulkannya sangat besar jika kita tidak mempersiapkan diri dengan baik, mengingat kawasan yang diperkirakan akan dihantam sedang menghadapi banjir dan tanah longsor,” kata Mai Van Khiem, Kepala Badan Pengawasan Cuaca Vietnam, dalam sebuah pernyataan.

Vietnam Tengah diguyur hujan lebat akibat fenomena La Nina, yang dicirikan temperatur yang tidak biasanya dingin di wilayah ekuator Samudera Pasifik.

Kelompok-kelompok HAM memperingatkan, banjir di Vietnam akan semakin menyulitkan hidup komunitas-komunitas miskin yang sudah sangat menderita akibat wabah Covid-19.

Bantuan makanan dan medis sulit disampaikan ke para korban karena tertutupnya akses-akses transportasi. [ab/ka]

Recommended

XS
SM
MD
LG