Pemimpin oposisi Burma, Aung San Suu Kyi, melakukan kunjungan dua minggu ke Swiss, Norwegia, Inggris, Perancis dan Irlandia. Ini merupakan kunjungan pertamanya ke Eropa sejak 24 tahun lalu.
Aung San Suu Kyi Keliling Eropa

13
Aung San Suu Kyi berpidato di Balai Kota Oslo (16/6) setelah menerima hadiah Nobel Perdamaian. Ia menerima hadiah ini dua dekade setelah dinamakan sebagai penerima hadian Nobel ini.

14
Aung San Suu Kyi berpidato pada sesi 101 Konferensi Organisasi Buruh Internasional (ILO) di Jenewa, Swiss (14/6).