Tautan-tautan Akses

AS Tenggelamkan 'Kapal Hantu' di Teluk Alaska


Kapal 'hantu' yang terombang-ambing di teluk Alaska mulai ditenggelamkan oleh satuan pengawas pantai AS.
Kapal 'hantu' yang terombang-ambing di teluk Alaska mulai ditenggelamkan oleh satuan pengawas pantai AS.

Satuan pengawal pantai Amerika mulai menenggelamkan kapal 'hantu' yang terombang ambing sejak tsunami tahun lalu di teluk Alaska .

Sebuah kapal Jepang yang telah dibiarkan terombang-ambing ribuan kilometer mengarungi Pasifik sejak tsunami tahun lalu, akan segera menemui tempat peristirahatannya yang terakhir.

Satuan Pengawal Pantai Amerika mulai menembaki kapal itu di Teluk Alaska hari Kamis (5/4) untuk menenggelamkannya.

Para pejabat Pengawal Pantai menyebut kapal itu 'kapal hantu'. Kapal yang panjangnya sekitar 50 meter tersebut tidak mempunyai lampu, awak, atau peralatan komunikasi. Menurut pengawal pantai, kapal itu dapat membahayakan kapal-kapal lain di Teluk itu.

Mereka mengatakan penenggelaman kapal itu tidak menimbulkan risiko terhadap lingkungan dan semua bahan bakar yang tersisa dalam kapal itu telah menguap.

Kapal tersebut adalah puing yang terbesar yang terombang-ambing ke perairan Amerika Utara akibat gempabumi kuat yang menimbulkan bencana tsunami di lepas pantai Jepang, tahun lalu.

Recommended

XS
SM
MD
LG