Tautan-tautan Akses

AS Optimis Potensi Investasi di Indonesia


Dari kiri ke kanan: Pengurus Kadin Indonesia di Singapura Elizabeth Hernandez, Dubes AS untuk Indonesia Scot Marciel dan Dubes AS untuk Singapura David Adelman (VOA/Iris Gera).
Dari kiri ke kanan: Pengurus Kadin Indonesia di Singapura Elizabeth Hernandez, Dubes AS untuk Indonesia Scot Marciel dan Dubes AS untuk Singapura David Adelman (VOA/Iris Gera).

Amerika optimis Indonesia merupakan negara yang memiliki peluang investasi besar bagi investor lokal dan asing termasuk investor Amerika.

Sejak tanggal 15 April hingga 17 April 2013, delegasi Kadin Amerika dari 25 perusahaan, diantaranya bidang perhotelan, pertambangan, pendidikan dan kesehatan, berkunjung ke Indonesia dan melakukan serangkaian pertemuan dengan pemerintah dan pengusaha Indonesia.

Duta Besar Amerika untuk Indonesia, Scot Marciel, dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (17/4) menjelaskan selain bertemu dengan pejabat di Badan Koordinasi Penanaman Modal atau BKPM, delegasi Kadin Amerika juga bertemu dengan Kadin Indonesia dan Asosiasi Pengusaha seluruh Indonesia (Apindo).

Kunjungan delegasi Kadin Amerika, menurut Dubes AS Scot Marciel bertujuan untuk meningkatkan kerjasama berbagai sektor ekonomi dan juga melihat berbagai peluang bisnis yang dapat dikembangkan oleh pengusaha Amerika.

Kunjungan tersebut sekaligus bertujuan untuk memberikan kontribusi bagi keberhasilan perekonomian Indonesia. Amerika yang memiliki teknologi dan Indonesia dengan sumber daya alam dan sumber daya manusianya dapat bekerjasama menghasilkan berbagai potensi yang berguna dan mimiliki nilai ekonomi tinggi.

"Dengan kondisi negara yang relatif stabil dalam hal ekonomi dan politik, serta populasi penduduk yang terus tumbuh, Indonesia merupakan negara yang menarik bagi para investor untuk berinvetasi baru atau mengembangkan usaha yang sudah ada," papar Dubes AS Scot Marciel.

Kunjungan delegasi Kadin Amerika ke Indonesia kali ini juga didampingi para pengurus Kadin Amerika di Singapura. Duta Besar Amerika untuk Singapura, David Adelman menjelaskan, kunjungan delegasi Kadin Amerika kali ini merupakan kunjungan kedua kalinya.

"Kunjungan kali ini dipusatkan di Jakarta, sementara tahun lalu dipusatkan di Batam," jelas David Adelman. "Namun target kujungan delegasi tahun lalu dan tahun ini sama yaitu melihat berbagai peluang bisnis yang dapat dilakukan investor dari Amerika di Indonesia,” tambahnya.

Pengurus Kadin Amerika di Singapura, Elizabeth Hernandez, mengatakan bahwa Indonesia merupakan negara yang patut diperhitungkan terutama di Asia dan khususnya di Asia Tenggara.

Menurut Elizabeth Hernandez, dengan tercatatnya Indonesia sebagai negara anggota G20 dan pernah menjadi ketua Asean tahun lalu, serta populasi penduduk yang meningkat, Indonesia merupakan negara yang dapat memainkan perannya didunia termasuk bidang ekonomi.

Duta Besar Amerika untuk Indonesia Scot Marciel juga menegaskan, jika saat ini Amerika menempati urutan ketiga sebagai negara yang memiliki investasi besar di Indonesia, kedepannya Amerika akan berupaya menempati urutan pertama.

Saat ini negara yang menanamkan investasi terbesar di Indonesia adalah China dan disusul Jepang.

Recommended

XS
SM
MD
LG