Tautan-tautan Akses

AS Didesak Tangguhkan Bantuan kepada Mesir


Penasihat keamanan nasional AS Susan Rice mungkin merekomendasikan penangguhan bantuan AS kepada pemerintah Mesir (foto: dok).
Penasihat keamanan nasional AS Susan Rice mungkin merekomendasikan penangguhan bantuan AS kepada pemerintah Mesir (foto: dok).

Langkah penangguhan bantuan akan menjadi perubahan dramatis sikap pemerintah AS yang tidak mau menyebut penggulingan Morsi tanggal 3 Juli lalu sebagai kudeta.

Para pejabat mengatakan para pembantu dekat Presiden Barack Obama urusan keamanan nasional telah merekomendasikan agar Amerika menangguhkan pemberian bantuan militer dan ekonomi bernilai ratusan juta dolar kepada Mesir untuk menanggapi penggulingan oleh militer terhadap pemimpin pertama yang terpilih secara demokratis di negara itu.

Langkah semacam itu akan menjadi perubahan dramatis sikap pemerintah yang tidak mau menyebut penggulingan Presiden Mesir Mohamed Morsi tanggal 3 Juli itu sebagai kudeta.

Pemerintah juga berpendapat Amerika memiliki kepentingan keamanan nasional untuk menjamin agar bantuan tetap mengalir. Langkah itu juga kemungkinan akan berdampak besar pada hubungan Amerika - Mesir yang erat selama berpuluh-puluh tahun dan bertindak sebagai benteng keamanan dan stabilitas di Timur Tengah.

Para pejabat itu mengatakan rekomendasi itu telah dipertimbangkan Obama selama setidaknya seminggu tetapi mereka memperkirakan Obama belum akan mengambil keputusan sampai Kongres selesai melakukan pemungutan suara atas permohonan otorisasi untuk melancarkan serangan terhadap Suriah, yang diperkirakan akan terjadi hari Senin.

Para pejabat itu berbicara dengan syarat identitas mereka dirahasiakan karena tidak berwenang membahas musyawarah internal secara terbuka. Amerika memberi Mesir bantuan 1,5 miliar dolar per tahun, di mana 1,3 miliar dolar dalam bentuk bantuan militer. Sisanya adalah bantuan ekonomi.

Sebagian bantuan itu masuk ke pemerintah dan sebagian lainnya disalurkan ke kelompok-kelompok lainnya. Hanya bantuan yang masuk ke pemerintah yang akan ditangguhkan. Obama akan memutuskan berapa banyak bantuan yang akan ditangguhkan, namun para pejabat mengatakan rekomendasi itu menyebut jumlah yang cukup besar.

Bantuan itu bisa dipulihkan kembali setelah pemerintah yang terpilih secara demokratis dipulihkan kekuasaannya. Sambil menyerahkan jumlah bantuan yang akan ditangguhkan kepada presiden, para pejabat telah merekomendasikan agar penangguhan itu mencakup semua pendanaan militer bagi tentara Mesir, kecuali uang yang mendukung keamanan di Semenanjung Sinai yang semakin rentan dan di sepanjang perbatasan Mesir dengan Jalur Gaza.

Bantuan yang digunakan untuk membayar perusahaan-perusahaan Amerika yang menjual peralatan militer kepada Mesir akan ditangguhkan jika Obama menerima rekomendasinya, tetapi perusahaan-perusahaan itu akan mendapat semacam kompensasi yang jumlahnya bisa mencapai ratusan juta dolar, menurut para pejabat.

Gedung Putih dan Departemen Luar Negeri menolak mengomentari rekomendasi itu, tetapi sejumlah asisten anggota kongres mengatakan penasihat keamanan nasional Susan Rice telah menguraikan strategi yang mungkin dijalankan dalam konsultasi tertutup dengan para anggota DPR.
(Matthew Lee).
XS
SM
MD
LG