Tautan-tautan Akses

‘Anora’ Raih Oscar sebagai Film Terbaik


Produser Alex Coco, Samantha Quan dan sutradara Sean Baker memenangkan piala Oscar untuk Film Terbaik "Anora" Oscar di Academy Awards ke-97 di Hollywood, Los Angeles, California, Amerika Serikat, 2 Maret 2025. (Carlos Barria/REUTERS)
Produser Alex Coco, Samantha Quan dan sutradara Sean Baker memenangkan piala Oscar untuk Film Terbaik "Anora" Oscar di Academy Awards ke-97 di Hollywood, Los Angeles, California, Amerika Serikat, 2 Maret 2025. (Carlos Barria/REUTERS)

Anora dinobatkan sebagai film terbaik dalam acara penganugerahan Academy Awards atau Oscar ke-97, Minggu (2/3). Ini adalah satu dari lima Oscar yang  diraih oleh film independen tersebut.   

Drama komedi mengenai penari eksotis yang menikahi putra orang berpengaruh Rusia itu mengalahkan sembilan pesaingnya untuk meraih penghargaan utama tersebut. Di antara para pesaingnya adalah film-film produksi studio besar seperti Wicked, A Complete Unknown, dan Dune: Part 2.

Sutradara dan produser Sean Baker meraih tiga Oscar individual, termasuk untuk kategori naskah asli dan penyuntingan, serta penghargaan sebagai sutradara terbaik. Perolehan empat Oscar dalam satu acara penganugerahan ini menyamai rekor Walt Disney yang legendaris pada tahun 1954.

Bintang Anora Mikey Madison meraih penghargaan sebagai aktris pemeran utama terbaik. Kategori aktor pemeran utama terbaik diraih Adrien Brody yang berperan dalam film The Brutalist. Ini dicapai Brody lebih dari dua dekade setelah meraih Oscar pertamanya atas perannya sebagai penyintas Holocaust lainnya dalam film The Pianist.

Kieran Culkin membawa pulang Oscar sebagai aktor pendukung terbaik lewat perannya dalam film A Real Pain, sedangkan Zoe Saldaña meraih Oscar sebagai aktris pendukung terbaik melalui perannya dalam film Emilia Pérez. [uh/ab]

Forum

XS
SM
MD
LG