Senat Amerika akan mengadakan pemungutan suara Rabu malam tentang rancangan bail-out baru bernilai 700 milyar dolar yang diminta Presiden Bush.
Rancangan sebelumnya telah ditolak oleh DPR hari senin. Dewan itu akan bersidang lagi mulai hari Kamis untuk membahas rancangan yang telah diubah tadi.
Termasuk dalam rancangan guna membantu perusahaan keuangan dan bank yang mendapat kesulitan, adalah rencana untuk menaikkan jaminan pemerintah atas deposito dan sejumlah keringanan pajak bagi perorangan dan bisnis.
Rancangan bantuan keuangan itu dirombak karena ditolak oleh DPR. Sebagian anggota DPR keberatan untuk menggunakan uang pajak guna membantu perusahaan yang mendapat kesulitan keuangan, dan menyatakan tidak suka adanya campur tangan pemerintah dalam dunia bisnis.
Kelompok lain menentang rancangan itu karena dianggap sebagai bantuan bagi para investor kaya yang membuat salah perhitungan.
Dalam perkembangan lainnya, menurut bank sentral Meksiko, turunnya kegiatan ekonomi Amerika dan penumpasan imigran gelap telah menurunkan jumlah uang yang dikirim orang-orang meksiko yang tinggal di Amerika.
Kata bank of Meksiko hari Rabu, jumlah kiriman uang itu turun 12 persen pada bulan Agustus, menjadi 1,9 milyar dolar. tahun lalu, pada bulan yang sama jumlah itu mencapai 2,2 milyar dolar.
Orang-orang
Meksiko itu tahun ini telah mengirim pulang 15,5 milyar dolar, turun empat
persen dibanding tahun lalu. Kiriman
uang para imigran itu adalah sumber devisa nomor dua paling besar setelah ekspor minyak
Meksiko.